Peserta didik SMK Negeri 1 Panji kembali meraih prestasi, kali ini meraih Juara 2 Lomba CERIS (Cerita Islami) Tingkat SMA/SMK Kabupaten Situbondo atas nama Eka Putri Oktaviana kelas XII Tata Busana yang mewakili siswa SMA/SMK untuk seleksi yang bertempat di Kantor Wilayah Kementrian Agama Provinsi Jawa Timur. Berikut cerita kilas balik perjuangan Eka Putri Oktaviana.
“Awalnya bu Lika, menshare tentang lomba CERIS di grup WhatsApp, saat itu saya memang ada ketertarikan untuk mengikuti lomba tersebut, tapi saya memutuskan untuk tidak ikut karena waktu itu saya merasa bahwasanya saya tidak mempunyai bakat dalam hal itu. Selang beberapa hari saya dipilih sebagai perwakilan kelas untuk menjaga Stan Exspo, saat itu juga bu Lika mengajak saya untuk mengikuti lomba tersebut, jadi saya memutuskan untuk ikut. Namun, belum memberitahukan pada Bu Lika karena saat itu saya takut tidak bisa menyelesaikan Novel dalam waktu yang cukup singkat. Dalam menulis novel itu sendiri, tentunya membutuhkan ide. Saya mendapat ide tersebut itu ke ketika saya membersihkan kamar, bekerja, dan mencoba menjadi atau berperan menjadi tokoh dalam novel tersebut, lalu saya tulis hasil ide saya. Setelah beberapa hari saya berani bilang kepada bu Lika bahwasannya saya ingin mengikuti lomba tersebut dan saya sudah mendapatkan beberapa halaman. Lalu beberapa guru pembimbing, membimbing saya hingga menyelesaikan novel dengan tepat waktu. Untuk yang mendapatkan juara, saya juga belum menyangka karena ini pertama kali saya mencoba hal baru, dan yah Alhamdulillahnya saya mendapatkan juara, untuk motivasinya sendiri, saya termotivasi dari seorang mahasiswa Jepang yang berasal dari Indonesia, dia bernama Jerome Polin, saya dan followers lainnya biasa menyebutnya dengan sebutan bang Jerome, dia berkata ” kita tidak boleh takut dan harus banyak mencoba hal baru, karena dengan mencoba hal baru kita akan menemukan apa yang cocok dengan kita, menemukan kelebihan kita, passion dan bakat kita, jadi kita harus banyak-banyak mencoba hal baru.”
Demikianlah cerita yang disampaikan oleh Eka Putri Oktaviana. Semoga menjadi motivasi untuk kita semua.

Write a Comment